6 Fitur Unik Meta AI di WhatsApp yang Wajib Dicoba Pengguna Indonesia
- id.pinterest.com
VIVATechno – Meta AI kini hadir di WhatsApp dengan berbagai fitur menarik yang dapat memudahkan pengguna dalam berkomunikasi dan mendapatkan informasi.
Integrasi kecerdasan buatan ini menawarkan pengalaman baru yang lebih interaktif.
Pencarian Video Instagram Langsung dari WhatsApp
Fitur pertama yang patut dicoba adalah kemampuan untuk mencari video Instagram langsung dari chat Meta AI.
Pengguna cukup mengetikkan permintaan seperti "video anjing" atau "video kucing" pada kolom chat.
"Kita bisa mencari video langsung ya yang ada di Instagram. Nah gimana Bang caranya, ini ada tulisan klik video anjing, di sini nanti Meta AI akan menampilkan beberapa video anjing yang menarik yang sumbernya itu dari Instagram," jelas channel YouTube RUANG SENJA ID.
Meta AI akan menampilkan beberapa pilihan video dari Instagram Reels yang dapat langsung dibuka.