Parkir Mobil di Bawah Terik Matahari, Kerusakan Mengintai, Biaya Membengkak
Rabu, 9 April 2025 - 21:39 WIB
Sumber :
- id.pinterest.com
VIVATechno – Memarkirkan mobil di bawah sinar matahari langsung bukan hanya membuat kendaraan panas saat akan digunakan, tetapi juga berpotensi merusak berbagai komponen penting dan mengakibatkan biaya perbaikan yang tidak sedikit.
Kerusakan pada Eksterior
Cat mobil yang sering terpapar sinar ultraviolet (UV) akan mengalami kerusakan serius.
Sinar UV dengan intensitas tinggi dapat "memanggang" cat dan mengikis lapisan clear coat (vernish) yang melindungi cat.
Baca Juga :
5 Rekomendasi Ban Tubeless Mobil Terbaik dengan Harga Terjangkau untuk Performa Optimal Kendaraan
Hal ini mengakibatkan tampilan eksterior menjadi buram dan kusam yang pada akhirnya membutuhkan pengecatan ulang dengan biaya tinggi.
Karet Menjadi Rapuh
Komponen karet pada mobil seperti seal pintu, karet wiper, dan bagian lainnya akan mengalami kerusakan parah akibat paparan panas terus-menerus.
Halaman Selanjutnya
"Mobil saya itu sering saya parkir di bawah sinar matahari, alhasil begini ujung-ujungnya. Jadi pertama-tama dia akan mengeras, mengeras, retak dan rusaklah," ungkap narasumber dalam video Cintamobil TV.