Ciri Kerusakan Vbelt Motor Matic yang Wajib Diketahui Pengendara Harian
Sabtu, 15 Maret 2025 - 09:16 WIB
Sumber :
- id.pinterest.com
Ciri Fisik V-belt yang Rusak
Pengecekan kondisi fisik V-belt bisa dilakukan untuk mengetahui apakah komponen ini perlu diganti.
Beberapa tanda fisik yang mudah dikenali adalah:
- Muncul retakan-retakan pada permukaan atau sirip-sirip V-belt.
- Ukuran lebar V-belt berkurang dari standar 25,5 mm menjadi lebih kecil.
- Jika lebar V-belt sudah mencapai 23 mm atau kurang, maka wajib diganti.
Baca Juga :
Rekomendasi 8 Motor Cruiser Terbaik 2025 Mulai 30 Juta hingga 220 Juta, Ada yang Mirip Harley
Kang Yunus menjelaskan, "Yang bagus itu biasanya ukuran lebar fanbell ini sekitar 25,5an. Batas maksimal itu 23 mili, itu harus ganti."
Gejala yang Dirasakan Pengendara
Selain tanda fisik, pengendara juga bisa merasakan beberapa gejala saat berkendara jika V-belt mengalami kerusakan:
Halaman Selanjutnya
Terdengar suara kemrosok atau suara gesekan saat berkendara.Ketika awal menggunakan motor, terasa seperti ada gesekan.Performa motor menurun dan terasa endut-endutan saat dikendarai.V-belt yang sudah kendor membuat adanya delay saat berakselerasi.