Tiga Tablet Windows Terbaik 2025 dengan RAM 8GB Bertenaga Intel N150
- id.pinterest.com
Advan Evo X13 merupakan laptop 2-in-1 detachable dengan layar IPS 13 inci beresolusi 2160×1440 piksel yang menghasilkan visual detail dan realistis.
Performa ditopang prosesor Intel N10 yang hemat daya dengan TDP hanya 6 watt.
"Menariknya setiap pembelian produk Advance Evo X13 ini kita akan mendapatkan keyboard dengan koneksi magnetik, stylus pen, dan free Windows 11 Home original," jelas Jelajah Gadget.
RAM Advance Evo X13 cukup lega dengan kapasitas 12GB LPDDR5, sedangkan penyimpanannya berkapasitas 512GB SSD NVMe PCIe Gen 3.
Baterai berkapasitas 38W hour yang dilengkapi charger 36 watt mampu bertahan sekitar 5 jam dalam penggunaan normal.
Tablet Windows ini sudah terinstal Windows 11 Home original, menjadikannya pilihan tepat bagi pengguna yang menginginkan perangkat portabel dengan kemampuan komputasi penuh.*