Samsung Galaxy Tab Active5 Tactical Edition: Tablet Tangguh Kelas Militer yang Tak Dijual Bebas

VIVATechno – Samsung kembali mempertegas komitmennya dalam menciptakan perangkat untuk kondisi ekstrem melalui kehadiran Galaxy Tab Active5 Tactical Edition.
Namun, jangan berharap kamu bisa langsung membelinya di toko atau situs e-commerce.
Pasalnya, tablet ini tidak diperjualbelikan secara umum, melainkan hanya tersedia melalui jalur distribusi khusus dengan proses seleksi yang ketat.
Kenapa begitu eksklusif? Karena Galaxy Tab Active5 Tactical Edition memang dirancang khusus untuk kebutuhan militer, tim keamanan, dan satuan tugas khusus.
Bukan tablet biasa, perangkat ini membawa fitur-fitur taktis yang mendukung operasional di lingkungan berisiko tinggi.
Meski dibangun di atas basis Galaxy Tab Active5 edisi 2024 yang ditenagai chipset Exynos 1380, versi Tactical ini hadir dengan sejumlah peningkatan yang membuatnya jauh lebih tangguh dan aman.
Salah satu fitur unggulannya adalah jaringan 5G yang bisa dikunci, sehingga hanya terhubung pada jaringan dengan sertifikasi keamanan tertentu.