Samsung Galaxy A56 5G Resmi Meluncur! Hadir dengan Desain Premium, AI Canggih, Performa Ngebut!

Samsung Galaxy A56 5G
Sumber :
  • Pinterest

VIVATechno – Samsung kembali menggebrak pasar ponsel kelas menengah dengan meluncurkan perangkat terbarunya, Galaxy A56 5G.

Google Rilis Gemini 2.5 Pro I/O Edition, AI Canggih Saingi ChatGPT

Penerus seri A yang selalu dinanti ini hadir dengan sejumlah peningkatan signifikan yang siap memikat para penggunanya.

Desain Lebih Ergonomis dengan Sentuhan Premium

Insta360 GO 3S, Kamera Action Terkecil Mampu Rekam 4K, Hasilkan Video Kualitas Tinggi

Samsung Galaxy A56 5G hadir dengan desain yang terasa lebih nyaman dalam genggaman dibandingkan generasi sebelumnya.

Sudut-sudut bodi yang melengkung memberikan kesan elegan, dipercantik dengan pilihan warna-warna segar seperti Awesome Olive, Awesome Pink, Graphite, dan Light Grey.

Samsung Galaxy F56 Resmi Dirilis: Ponsel Tipis dengan Performa Kencang dan Fitur AI Canggih

Perubahan desain yang mencolok juga terlihat pada tata letak kamera belakang yang kini terintegrasi dalam satu bingkai, memberikan tampilan yang lebih modern dan selaras, mirip dengan desain pada Galaxy Z Fold 6 atau Sony Xperia.

Material premium tetap menjadi andalan, dengan lapisan kaca Gorilla Glass Victus Plus di bagian depan dan belakang, dipadukan dengan bingkai aluminium metal yang kokoh.

Halaman Selanjutnya
img_title