Masalah Garis Hijau di Layar Samsung: Penyebab dan Solusi untuk Pengguna
- news.samsung.com
VIVATechno – Samsung dikenal sebagai salah satu produsen terkemuka dalam dunia smartphone, khususnya untuk teknologi layar.
Mereka telah lama menggunakan panel AMOLED berkualitas tinggi di produk-produk unggulannya.
Namun, beberapa pengguna melaporkan adanya masalah yang cukup mengganggu, yaitu munculnya garis hijau di layar. Meskipun perangkat masih berfungsi dengan baik, masalah ini cukup membuat frustrasi.
Artikel ini akan membahas penyebab umum dari masalah garis hijau pada layar Samsung dan daftar ponsel Samsung yang diketahui mengalami masalah ini.
Penyebab Munculnya Garis Hijau pada Layar Samsung
Masalah garis hijau ini bisa terjadi karena beberapa alasan, termasuk:
1. Degradasi Panel OLED: Panel OLED pada layar smartphone dapat mengalami penurunan kualitas seiring waktu. Hal ini dapat menyebabkan gangguan pada tampilan layar, termasuk munculnya garis hijau.