Daftar Negara dengan Internet Tetap Tercepat di Dunia per Maret 2025, Indonesia di Mana?
- -
VIVATechno – Memasuki era revolusi industri 4.0, kualitas dan kecepatan jaringan internet menjadi salah satu indikator penting kemajuan infrastruktur teknologi sebuah negara. Berdasarkan laporan terbaru dari Speedtest Global Index oleh Ookla yang dirilis Maret 2025, Singapura kembali menduduki peringkat teratas dunia dalam hal kecepatan internet tetap (fixed broadband), mengukuhkan posisinya sebagai negara dengan konektivitas digital terbaik secara global.
Berdasarkan data yang dikutip dari DataIndonesia.id, berikut adalah daftar 10 negara dengan kecepatan unduh internet tetap tertinggi:
NO. | NEGARA | KECEPATAN MENGUNDUH |
1. | Singapura | 336,45 |
2. | Hong Kong | 310,05 |
3. | Chili | 305,71 |
4. | Uni Emirat Arab | 287,44 |
5. | China | 281,95 |
6. | Thailand | 276,77 |
7. | Amerika Serikat | 274,16 |
8. | Denmark | 247,62 |
9. | Rumania | 245,58 |
10. | Swiss | 242,32 |
Sayangnya, Indonesia belum masuk ke dalam jajaran 10 besar dunia dalam kategori internet tetap tercepat. Namun, pemerintah Indonesia melalui berbagai inisiatif seperti perluasan jaringan fiber optik, pembangunan BTS di daerah 3T (terdepan, terluar, tertinggal), dan transformasi digital nasional, terus berupaya mendorong kecepatan dan pemerataan internet tetap di seluruh wilayah.
Kecepatan internet bukan hanya soal kenyamanan mengakses hiburan digital, tetapi juga menyangkut produktivitas, efisiensi ekonomi, dan daya saing global suatu negara. Data Maret 2025 menunjukkan bahwa Asia menjadi kekuatan utama dalam infrastruktur digital dunia, dengan Singapura sebagai teladan utama.(*)