Crunchyroll Tayangkan 4 Anime Baru dengan Genre Fantasi dan Romance
- id.pinterest.com
VIVATechno – Layanan streaming Crunchyroll mengumumkan empat judul anime baru yang akan tayang pada awal Januari 2025. Pengumuman ini disampaikan melalui siaran pers kepada Ohayo Jepang pada Rabu (18/12/2024).
Anime pertama yang akan tayang adalah "Ameku M.D.: Doctor Detective" dari Project No.9 pada 1 Januari 2025.
Serial ini mengisahkan tentang seorang dokter jenius bernama Takao Ameku yang bekerja di Departemen Pengawasan Patologi Diagnostik Rumah Sakit Umum Ten'ikai.
Departemen khusus ini menangani berbagai kasus medis misterius yang tidak dapat dipecahkan oleh dokter lain, termasuk kasus pembunuhan yang bahkan membingungkan pihak kepolisian.
Pada hari yang sama, Crunchyroll juga akan menayangkan "Headhunted to Another World: From Salaryman to Big Four!" hasil kolaborasi GEEKTOYS dan CompTown.
Anime ini menceritakan kisah Uchimura Denosuke, seorang pegawai kantoran biasa yang tiba-tiba dipindahkan ke dunia fantasi oleh Raja Iblis untuk bergabung dengan Empat Raja Surgawi.
Studio Comet turut meramaikan awal tahun dengan "Possibly the Greatest Alchemist of All Time", mengisahkan Iruma Takumi yang tidak sengaja dipanggil ke dunia Mildgard.