Motor Kebanjiran? Atasi dengan Tepat Agar Kerusakan Tidak Meluas dan Dompet Tetap Aman
- id,pinterest.com
VIVATechno – Banjir sering terjadi pada musim hujan dan mengakibatkan banyak motor terendam air.
Motor kebanjiran menjadi masalah serius yang bisa merusak sistem kelistrikan dan mesin secara permanen jika tidak ditangani dengan tepat.
Ketahui langkah-langkah yang benar mengatasi motor kebanjiran dan berapa biaya yang perlu disiapkan.
Jangan Langsung Nyalakan Motor yang Kebanjiran
Langkah awal yang paling penting saat motor kebanjiran adalah jangan langsung menyalakan mesin.
Terutama untuk motor injeksi yang menggunakan Electronic Control Unit (ECU), menyalakan motor dalam kondisi basah bisa berakibat fatal.
"Motor injeksi kalau misalkan ini dipaksakan nyalakan dia dapat merembet kena ECU karena speedometer dan lain-lain dan ini akan mengeluarkan biaya yang jauh lebih mahal," ungkap Jeff Willis melalui kanal YouTube-nya.