Rekomendasi Tips Bagi Kendaraan yang Ditinggalkan Saat Mudik Lebaran 2025

Rekomendasi Tips Bagi Kendaraan Yang Ditinggalkan Saat Mudik
Sumber :
  • id.pinterest.com

VIVATechno Mudik lebaran menjadi tradisi tahunan yang dilakukan sebagian besar masyarakat Indonesia.

Tips Merawat Mobil Putih Hindari Kusam dan Menguning dengan 3 Langkah Sederhana Ini

Bagi yang memilih mudik menggunakan transportasi umum, tentu harus meninggalkan kendaraan pribadi di rumah dalam waktu yang cukup lama.

Persiapan Area Mesin

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah melepas kabel baterai negatif pada kendaraan.

Daftar Mobil Bekas 100 Jutaan Diobral, Cicilan 2,7 Jutaan, Segera Kendaraan Impian

"Yang pertama biasanya saya melepas kabel baterai negatif cukup yang negatif saja. Intinya kalau salah satu sudah dilepas artinya dia sudah tidak ada arus yang mengalir," ujar pakar otomotif dari kanal YouTube Rustanto Auto Info.

Pelepasan kabel negatif baterai berfungsi untuk mencegah aki tekor saat ditinggal dalam waktu lama.

7 Pilihan Rice Cooker Digital CUCKOO Terbaik untuk Nasi Pulen, Fitur Cerdas dan Masak Jadi Praktis!

Selain itu, tindakan ini juga mencegah alarm mobil error yang bisa berbunyi terus-menerus, terutama saat hujan atau ada petir.

Penggunaan penangkal tikus juga penting untuk mencegah hewan pengerat menggerogoti kabel di area mesin.

Bahan sederhana seperti lada bubuk atau balsem dapat digunakan sebagai alternatif anti-tikus yang mudah didapat.

Perlindungan Eksterior dan Interior

Melindungi kaca depan mobil dengan kardus dapat meminimalisir dampak jika terjatuh benda.

Cara ini terutama berguna bagi yang memarkir kendaraan di area terbuka.

Pemilik kendaraan juga perlu memasang ganjal ban pada posisi depan dan belakang.

Hal ini bertujuan mencegah pergerakan mobil saat handbrake dilepas.

Pengaturan Rem dan Transmisi

Salah satu tips penting adalah melepas handbrake.

"Handbrake dirilis ya, ini tujuannya supaya break itu dia tidak lengket," kata Rustanto.

Untuk mencegah pergerakan, persneling dimasukkan ke posisi satu pada mobil manual.

Sementara itu, pastikan setir terkunci sebagai pengamanan tambahan.

Kebersihan dan Penguncian

Sebelum ditinggal, pastikan mobil dalam kondisi bersih baik eksterior maupun interior.

Kotoran atau lumpur yang dibiarkan dalam waktu lama akan mengeras dan membekas, terutama pada mobil berwarna putih.

Yang tidak kalah penting adalah memastikan anak kunci manual berfungsi dengan baik sebelum mengunci kendaraan. Hal ini untuk menghindari kendala saat kembali dari mudik.****