Cegah Mobil Putih Menguning, Begini Cara Tepat Membersihkan Noda Membandel
- id.pinterest.com
VIVATechno – Setiap pemilik mobil berwarna putih pasti pernah mengalami masalah perubahan warna menjadi kekuningan akibat penumpukan kotoran pada lapisan bodi kendaraan.
Penumpukan kotoran yang terus menerus dapat merusak lapisan pernis dan mempengaruhi warna asli kendaraan.
Masalah ini umumnya terjadi pada mobil berwarna putih yang jarang dibersihkan secara menyeluruh.
"Kotoran mobil yang selalu ditumpuk dan ditumpuk ternyata bisa merusak lapisan pernis dan juga mempengaruhi dari warnanya," jelas Defry Aldy melalui kanal YouTube-nya.
Defry menyarankan untuk segera mencuci kendaraan ketika mulai terlihat kotor, terutama untuk mobil berwarna putih.
Proses pembersihan dimulai dengan membasuh bodi mobil menggunakan air untuk melepaskan debu.
Pembersihan manual menggunakan tangan diperlukan jika tekanan air tidak memadai untuk menghilangkan kotoran.
Penggunaan shampo khusus mobil seperti Meguiars Ultimate West menjadi langkah selanjutnya dalam proses pencucian.
Spons yang digunakan harus khusus untuk membersihkan bodi mobil, terpisah dari spons untuk bagian bawah kendaraan.
Bagian bawah mobil memerlukan sikat dengan tekstur lebih kasar, sementara permukaan bodi menggunakan sikat yang lebih halus.
Pengeringan kendaraan setelah pencucian sangat penting untuk mencegah tumbuhnya jamur pada bodi dan kaca mobil.
"Setelah pencucian gua menggunakan Meguiars Ultimate police berfungsi untuk mengangkat kotoran yang terdapat pada bagian body mobil yang tidak terlihat oleh mata," tambah Defry.
Meskipun mobil telah dicuci, terkadang masih ada noda yang menempel dan tidak terlihat.
"Lihatlah pada bagian sisi ini ada sedikit menguning pada bagian tisu meskipun mobil baru selesai dicuci," ungkap Defry menunjukkan bukti masih adanya kotoran tersembunyi.
Noda yang tidak terlihat ini dapat mempercepat proses penguningan pada mobil putih jika dibiarkan terlalu lama.
Produk Meguiars Ultimate Police yang digunakan dalam video tersebut dijual dengan kisaran harga Rp 300.000 hingga Rp 400.000 di pasaran.****