Lima Tips Jitu Hindari Kelelahan saat Touring Motor Jarak Jauh
- id.pinterest.com
VIVATechno – Berkendara motor untuk jarak jauh memang menjadi kebutuhan banyak orang, terutama untuk rutinitas bekerja atau aktivitas sehari-hari.
Namun, perjalanan jarak jauh dengan motor seringkali membuat pengendara merasa kelelahan berlebih.
Seorang pengendara motor berbagi pengalamannya terkait tips menghindari kelelahan saat berkendara jarak jauh.
Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah pemilihan motor yang sesuai dengan postur tubuh.
"Motor yang sesuai itu tergantung masing-masing, kalau saya pribadi sesuainya motor yang pas buat postur tubuh, jadi enggak kekecilan enggak kegedean," ungkap Irfan dalam kanal YouTube Irfan Motovlog.
Irfan mencontohkan beberapa motor yang nyaman untuk perjalanan jauh seperti Honda PCX, ADV, atau Yamaha NMAX yang memungkinkan pengendara untuk selonjoran.
Istirahat yang cukup sebelum perjalanan menjadi kunci utama menghindari kelelahan.
"Soalnya kalau kalian kurang istirahat nanti efeknya pagi hari tuh badan kan masih capek ya karena kurang tidur tadi jadinya tuh gampang capek," jelasnya.
Kecepatan berkendara juga perlu disesuaikan dengan kondisi jalan yang dilalui.
Pengendara disarankan untuk mengurangi kecepatan saat menemui jalan bergelombang atau berlubang.
"Kalau kita pakai ngebut otomatis auto sakit dong di pinggang, bayangin aja kita lagi speeding misal 100 km/j kita tiba-tiba ketemu jalan bergelombang atau berlubang otomatis auto mental," tambahnya.
Manajemen waktu yang baik juga diperlukan agar tidak terburu-buru dalam berkendara.
Terburu-buru dapat memaksa pengendara untuk memacu kendaraan lebih kencang dan mengabaikan kondisi jalan.
Konsumsi air putih yang cukup juga penting untuk menjaga kebugaran selama perjalanan.
"Walaupun kita orangnya suka ngopi tapi air putih juga jangan dilupakan guys, banyakin minum air putih biar segar biar gak gampang nyeri punggung," tutupnya.
Tips ini dapat membantu pengendara motor tetap bugar meski menempuh perjalanan jauh.****