Hindari Pembobolan! Ini Langkah Wajib untuk Keamanan Google Anda
Jumat, 7 Februari 2025 - 18:45 WIB
Sumber :
- id.pinterest.com
VIVATechno – Keamanan akun digital semakin penting di era serba online.
Salah satu cara terbaik untuk menjaga akun Google tetap aman adalah dengan mengaktifkan verifikasi dua langkah.
Fitur ini memberikan lapisan perlindungan ekstra dari akses tidak sah dan ancaman peretasan.
Baca Juga :
Bocoran Desain Google Pixel 10: Tampil Mirip Pixel 9 dengan Kamera Tiga dan Chip Tensor G5
Hacker
Photo :
- id.pinterest.com
Jika belum mengaktifkannya, kini saatnya mengambil langkah cerdas demi menjaga data pribadi tetap aman.
Mengaktifkan verifikasi dua langkah membuat akun Google lebih sulit dibobol.
Setiap kali masuk, selain memasukkan kata sandi, Anda juga perlu memasukkan kode verifikasi yang dikirim ke perangkat terpercaya.
Halaman Selanjutnya
Dengan begitu, meskipun seseorang mengetahui kata sandi Anda, mereka tetap tidak bisa masuk tanpa kode tambahan ini.