Tips dan Trik iPhone, Fitur Tersembunyi yang Jarang Diketahui
Senin, 3 Februari 2025 - 19:43 WIB
Sumber :
VIVATechno – Channel YouTube iTechLife baru-baru ini membagikan sejumlah tips dan trik menarik yang bisa kamu coba di iPhone.
Dengan memanfaatkan fitur-fitur tersembunyi ini, kamu bisa mengoptimalkan penggunaan iPhone dan meningkatkan produktivitas.
Beberapa tips yang bisa kamu coba antara lain
1. Text Replacement
Pernah merasa bosan mengetik pesan yang sama berulang kali? Fitur Text Replacement memungkinkan kamu membuat singkatan khusus untuk kalimat yang sering digunakan, seperti alamat rumah atau nomor telepon.
Cukup ketik singkatan tersebut, dan iPhone akan otomatis mengubahnya menjadi kalimat lengkap.
2. Kursor Cepat
Halaman Selanjutnya
Memindahkan kursor di layar iPhone menjadi lebih mudah dan cepat. Cukup tekan tombol spasi dan geser jari di layar untuk memindahkan kursor ke posisi yang diinginkan.