iPad Mini 7 Meluncur di Indonesia, Bawa Prosesor iPhone 15 Pro Max
- id.pinterest.com
VIVATechno – Apple resmi memasarkan iPad Mini 7 di Indonesia melalui distributor resminya. Tablet kompak ini hadir dengan peningkatan signifikan pada performa dan penyimpanan dibanding generasi sebelumnya.
iPad Mini 7 tersedia dalam tiga varian storage di Indonesia. Untuk model 128GB dibanderol Rp9,5 juta, varian 256GB seharga Rp11,5 juta, dan tertinggi 512GB dengan harga Rp15,5 juta.
Performa iPad Mini 7 mengalami peningkatan substansial berkat penggunaan prosesor A17 Pro. Chip yang sama dengan iPhone 15 Pro Max ini menghadirkan konfigurasi 6 Core CPU dan 5 Core GPU dengan 16 Core neural engine.Add Photo Redaksi
Benchmark menunjukkan peningkatan performa sekitar 30% dibanding pendahulunya. "Single core score mencapai 2.879 dan multi core score 7.135, sedangkan sektor grafis melonjak dari 19.457 menjadi 27.065," ungkap Ibro Kumar dalam ulasannya di YouTube.
Storage base model iPad Mini 7 naik dua kali lipat menjadi 128GB dibanding iPad Mini 6 yang hanya 64GB. Perangkat ini juga mendukung transfer data lebih cepat melalui port USB-C dengan kecepatan hingga 10Gbps.