FujiFilm X-M5 Kamera Merrorless Compact dengan fitur Short Video Mode, Cocok untuk Konten Kreator
Rabu, 21 Mei 2025 - 07:30 WIB
Sumber :
VIVA Techno – Bagi kamu yang sedang mencari kamera merrorless ringkas dengan kualitas profesional, FujiFilm X-M5 bisa jadi pilihan paling rasional di tahun ini.
Kamera mirrorless ini dirancang khusus untuk mobilitas tinggi, namun tetap menyuguhkan kualitas gambar yang tak main-main.
Dengan bodi ringan dan desain ergonomis, X-M5 nyaman digenggam bahkan saat digunakan dalam waktu lama. Cocok dibawa traveling, street photography, hingga keperluan vlog harian.
Baca Juga :
Canon EOS R10 Kamera Mirrorless dengan Kualitas Video 4K dan AI Canggih, Cocok untuk Konten Kreator
Meski ukurannya tergolong mini, kamera ini dibekali sensor APS-C 26MP yang mampu menghasilkan gambar tajam dengan reproduksi warna yang khas Fuji. Tidak perlu banyak proses editing hasil fotonya sudah jadi sejak pertama jepret.
Halaman Selanjutnya
Salah satu fitur andalan FujiFilm X-M5 adalah Dial Film Simulation, yang memungkinkan pengguna menghasilkan tone warna klasik ala film analog langsung dari kamera.