4 Rekomendasi Cooling Pad Laptop Anti Panas Bikin Gaming Nyaman dan Perangkat Awet
- id.pinterest.com
VIVATechno – Penggunaan laptop yang intensif untuk bekerja atau bermain game seringkali menyebabkan perangkat menjadi panas berlebih. Kondisi ini tidak hanya mengganggu kenyamanan, tetapi juga dapat merusak komponen internal laptop Anda.
Berikut 4 rekomendasi cooling pad laptop terbaik tahun 2025 yang dapat menjadi pilihan untuk melindungi laptop kesayangan Anda:
1. Rexus Cooling Pad Breeze Fun White RGB B150
Cooling pad dari Rexus ini tampil dengan desain stylish dan ergonomis dilengkapi pencahayaan RGB yang menarik.
Cooling pad ini memiliki lima kipas berkualitas dari bahan aluminium untuk pendinginan maksimal dan dilengkapi font holder di bagian samping. Harganya berkisar Rp300.000-an.
2. Soru Cooling Pad Q3
Cooling pad Soru Q3 hadir dengan desain ringan dan portable sehingga mudah dibawa kemana-mana.