Sony ZV-E10 vs Canon R50, Pilihan Kamera Mirrorless Pemula dengan Keunggulan Berbeda

Sony ZV-E10 vs Canon R50
Sumber :
  • id.pinterest.com

VIVATechno – Bagi pemula yang ingin memulai perjalanan dalam fotografi dan videografi, pemilihan kamera yang tepat merupakan langkah penting.

5 Rekomendasi Robot Vacuum Cleaner Terbaik untuk Lifestyle Modern 2025

Sony ZV-E10 dan Canon R50 menjadi dua opsi kamera mirrorless APS-C entry-level yang sering dibandingkan karena spesifikasi dan harga yang bersaing.

Kisaran Harga yang Bersaing

Canon EOS R50 saat ini dijual dengan harga sekitar Rp11 juta untuk body only di Indonesia.

5 Rekomendasi Ultrabook Revolusi Gaya Hidup Digital Profesional Modern 2025

Sementara Sony ZV-E10 ditawarkan dengan harga yang serupa yaitu Rp11 juta namun sudah termasuk lensa kit.

Menurut pengamatan, varian Sony ZV-E10 warna hitam bahkan tersedia dengan harga yang lebih murah lagi mendekati Rp10 juta di beberapa e-commerce.

Keunggulan Sony ZV-E10

3 Rekomendasi Aplikasi Ajaib yang Bikin Kamu Jadi Orang Super Produktif dalam Seminggu

Sony ZV-E10 unggul dalam beberapa aspek penting, terutama untuk pembuat konten video.

Kamera ini menawarkan ekosistem lensa yang jauh lebih banyak dengan harga terjangkau dan kualitas tinggi.

"Ekosistem Sony bener-bener komplit banget kayak brand-brand gede pun third-party yang harganya cukup terjangkau kayak Sigma, Tamron, Viltrox sekarang udah ngeluarin opsi yang mantap-mantap banget kualitasnya," ungkap Erwin dari kanal YouTube Estechmedia.

Fitur headphone jack yang tersedia pada Sony ZV-E10 juga menjadi nilai tambah signifikan, memungkinkan pengguna untuk memonitor audio langsung saat merekam video.

Selain itu, Sony ZV-E10 memiliki fitur product showcase mode yang lebih lancar dan fleksibel untuk pembuatan konten review produk.

Keunggulan Canon EOS R50

Canon EOS R50 menawarkan beberapa keunggulan untuk fotografer pemula.

Kamera ini dilengkapi dengan electronic viewfinder (EVF) yang tidak dimiliki oleh Sony ZV-E10.

"Untuk Hybrid kalian pengen belajar dua-duanya fotografi dan videografi menurut gua R50 lebih tepat karena dia di sini membawa viewfinder elektronik," jelas Erwin dari Estechmedia.

Antarmuka pengguna Canon yang responsif dengan touchscreen juga menjadikan pengoperasian kamera lebih mudah dipelajari oleh pemula.

R50 juga dilengkapi dengan flash internal yang berguna untuk fotografi.

Pilihan Berdasarkan Kebutuhan

Pemilihan antara kedua kamera ini sangat bergantung pada kebutuhan dan preferensi pengguna.

Sony ZV-E10 lebih cocok untuk pembuat konten video, sementara Canon EOS R50 lebih sesuai untuk pengguna yang ingin mempelajari fotografi dan videografi secara bersamaan.

Kedua kamera memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, menjadikan keduanya pilihan yang valid berdasarkan tujuan penggunaan.****