HP Omen Transcend 14 2025, Laptop Gaming Ringkas dengan Performa Tinggi
- id.pinterest.com
VIVATechno – HP Omen Transcend 14 hadir sebagai solusi bagi pengguna yang menginginkan laptop gaming berperforma tinggi namun tetap ringkas dan mudah dibawa.
Dirilis pada tahun 2024, laptop ini tetap menjadi pilihan menarik di tahun 2025 berkat spesifikasi yang mumpuni dan desain elegan.
Desain Ringkas Namun Tangguh
Dengan dimensi kompak dan bobot yang ringan untuk kategori laptop gaming, HP Omen Transcend 14 menawarkan mobilitas tinggi tanpa mengorbankan performa.
Lapisan putih pada bodinya memang rentan terhadap kotoran, namun mudah dibersihkan tanpa meninggalkan bercak.
"Memang setelah pakai lama kerasa banget kalau dimensinya ini kompak banget. Bobotnya juga ringan banget untuk ukuran laptop gaming," ungkap reviewer dari kanal YouTube DKID Media.
Keyboard laptop ini memiliki RGB 4 zona dengan key travel yang nyaman, memberikan feedback yang baik saat pengetikan.
Touchpad yang luas dan responsif juga menjadi nilai tambah tersendiri.
Spesifikasi Gahar untuk Gaming dan Kreativitas
HP Omen Transcend 14 dibekali dengan Intel Core Ultra 7155H, RAM 16GB LPDDR5X, penyimpanan SSD 1TB, dan GPU NVIDIA GeForce RTX 4060.
Layar OLED 14 inci beresolusi 2.8K dengan refresh rate variabel 48-120Hz juga menjadi keunggulan utama laptop ini.
Untuk performa gaming, laptop ini mampu menjalankan game kompetitif dengan FPS di atas 100, bahkan game berat seperti Cyberpunk 2077 bisa mencapai 150 FPS dengan bantuan teknologi DLSS.
Baterai 71Wh dapat bertahan hingga 12 jam dalam mode eco, menjadikannya ideal untuk produktivitas harian.
Harga dan Ketersediaan
Harga HP Omen Transcend 14 telah mengalami penurunan dari kisaran puluhan juta menjadi lebih terjangkau di tahun 2025.
"Dengan harga yang udah turun dari awalnya itu puluhan jutaan sekarang udah jutaan. Ini sih bisa jadi salah satu laptop gaming compact terbaik yang bisa kalian dapatin sekarang even di tahun 2025 ini," kata reviewer DKID Media.
HP Indonesia juga sedang mengadakan promo double bonus spesial hingga 15 Mei 2025, termasuk headset HyperX gratis dalam setiap pembelian.
Layanan after-sales dengan Accidental Damage Protection (ADP) juga menjadi nilai tambah yang menarik bagi konsumen.****