Kompilasi Laptop Gaming Harga di Bawah 13 Juta, Hadir dengan Performa Menjanjikan
- id.pinterest.com
VIVATechno – Pasar laptop gaming terus berkembang dengan hadirnya berbagai pilihan menarik di segmen entry level.
Tahun 2025 menandai persaingan sengit antara lima brand ternama yang menawarkan performa tinggi dengan harga terjangkau di kisaran Rp10 juta hingga Rp13 juta.
MSI
MSI hadir dengan dua pilihan menarik dalam daftar ini.
MSI Thin 15 B13V mengusung prosesor Intel Core i5 Gen 13 yang dipasangkan dengan kartu grafis RTX 4050 6GB, dibanderol Rp12,6 juta.
Sementara MSI Tin GF63 i7 12UC menawarkan prosesor Intel Core i7 Gen 12 dengan RTX 3050 seharga Rp11 jutaan.
"MSI enaknya yang kedua ini Bro harganya Rp11 jutaan tapi RAM-nya udah pakai 16 gig dan merek lain di harga seperti ini dia rata-rata cuma 8 kalau enggak itu 12 gig," ungkap tim Karisma Kencana melalui kanal YouTube mereka.