Komputer Nyala 24 Jam Ternyata Tak Merusak Perangkat, Ini Buktinya

Komputer Nyala 24 Jam Ternyata Tak Merusak Perangkat
Sumber :
  • id.pinterest.com

VIVATechno – Pengguna komputer sering khawatir bahwa menyalakan PC selama 24 jam non-stop akan mempercepat kerusakan komponen, padahal faktanya justru sebaliknya.

Daftar Virus Mematikan Bagi PC Maupun Laptop, yang Satu Ini Pernah Jebol Data Pemerintah

Komputer yang menyala terus-menerus dengan kondisi yang tepat justru dapat memperpanjang umur beberapa komponen penting.

"Jadi ternyata komponen-komponen berputar tadi itu dia akan lebih awet kalau dia bisa berputar terus dengan kecepatan yang konstan dibandingkan dia harus muter cepet berhenti muter cepet berhenti," ungkap Jun dari kanal YouTube Tekken Tips.

Komponen Berputar Lebih Awet saat Beroperasi Konstan

7 Ciri Kerusakan Rotak Motor Injeksi yang Bikin Motor Brebet dan Mati

Komponen berputar seperti kipas casing, kipas pendingin VGA, kipas CPU, dan terutama harddisk akan lebih tahan lama jika beroperasi dalam kecepatan yang stabil.

Harddisk dengan kecepatan putaran mencapai 7200rpm hingga 10000rpm berisiko mengalami kerusakan lebih besar saat sering dinyalakan dan dimatikan.

Begini Cara Mengecek Perangkat yang Mengakses Akun Google Anda

Namun, terdapat syarat penting untuk menjaga keawetan ini.

Halaman Selanjutnya
img_title