Ayaneo Geek, PC Gaming Handheld Resmi Termurah dengan Spek Mumpuni 2025
- id.pinterest.com
Dalam pengujian gaming, Ayaneo Geek menunjukkan performa yang memuaskan.
Pada pengaturan TDP 22 watt dengan kecepatan kipas maksimal, perangkat ini mampu menjalankan game seperti Forza Horizon 5 dengan lancar pada frame rate di atas 60 FPS dengan pengaturan grafis rendah.
Game-game berat seperti Cyberpunk 2077 bisa dimainkan dengan frame rate di atas 50 FPS.
Sementara game PlayStation seperti Spider-Man Miles Morales dan God of War bisa dimainkan dengan frame rate 35-45 FPS.
Untuk daya tahan baterai, pada pengaturan TDP 22 watt dengan kipas maksimal, perangkat ini bertahan hingga 60 menit.
Jika diatur pada TDP 15 watt dengan kipas sedang, daya tahan baterai mencapai 1 jam 45 menit.
"Dengan harganya yang Rp7,9 juta ini tetaplah sebuah produk yang menarik," tambah reviewer dari AD REVIEW.*