5 Tips Penting Membeli Kamera yang Wajib Diketahui Fotografer Pemula
- id.pinterest.com
"Yang pertama yang menurut gue cukup obvious adalah kalau bisa kalian langsung menentukan apa kebutuhan kalian, belum spesifik kameranya ya, tapi kalian tentuin kalian itu pengen pakai kameranya buat apa," kata Erwin dalam video yang diunggah di kanal YouTube Estechmedia.
Tentukan genre fotografi yang akan ditekuni, seperti street photography, potret, landscape, atau wildlife photography.
Untuk videografi, apakah untuk keperluan profesional, pembuatan konten media sosial, atau kebutuhan lainnya.
Riset Produk Sesuai Kebutuhan
Setelah mengetahui kebutuhan, langkah selanjutnya adalah melakukan riset produk yang sesuai.
Ini bisa dilakukan dengan membaca informasi di internet, melihat review dari berbagai sumber, atau bertanya kepada orang yang lebih berpengalaman.
Perhatikan kelebihan dan kekurangan yang disampaikan oleh reviewer.