Lenovo IdeaPad Slim 3i, Laptop Core i3 Gen 12 Murah dengan Performa Kencang
- id.pinterest.com
Sayangnya, laptop ini masih menggunakan panel TN untuk layarnya, bukan panel IPS yang memiliki kualitas tampilan lebih baik.
"Sayangnya untuk panelnya dia masih pakai panel TN. Itu sayang banget sih. Kalau saya save-nya atau saya yang meracik, saya bakalan ngilangin keyboard backlit-nya tapi panelnya saya bakalan pakai panel IPS," komentar reviewer dari DKID Media.
Cocok untuk Siapa?
Dengan performa yang ditawarkan, Lenovo IdeaPad Slim 3i sangat cocok untuk pelajar, mahasiswa, dan pengguna yang membutuhkan laptop untuk kegiatan produktivitas sehari-hari.
Meski dapat digunakan untuk gaming ringan seperti Valorant dan Point Blank, performa optimal akan tercapai setelah upgrade RAM menjadi dual channel.
Bagi yang mencari laptop dengan harga terjangkau namun tetap menawarkan spesifikasi dan performa yang baik, Lenovo IdeaPad Slim 3i patut dipertimbangkan.*