Tablet 4G Harga 1,5 Juta ini Bisa Jadi Perangkat Belajar Anak

itel PAD2
Sumber :
  • Youtube Jagat Review

VIVATechno Tablet dengan layar 10,1 inci semakin banyak hadir di pasaran Indonesia dengan harga terjangkau, salah satunya itel Pad 2 yang menawarkan fitur dual SIM dan konektivitas 4G.

5 Rekomendasi Tablet Terbaik 2025: Performa Gahar untuk Kerja dan Hiburan

Itel Pad 2 hadir dengan desain serba flat yang umum digunakan di tablet dengan bodi berbahan metal.

Tablet ini memiliki dimensi lebar 243,5 mm, tinggi 159,5 mm, dan tebal 9,05 mm dengan bobot 575 gram.

Vivo X200 FE Siap Meluncur: HP Flagship Killer dengan Layar OLED, Kamera Sony, dan Fast Charging 90W

Perangkat ini menggunakan layar IPS 10,1 inci dengan resolusi HD 1280 x 800 piksel dan refresh rate 60 Hz.

itel PAD2

Photo :
  • Youtube Jagat Review
Samsung Galaxy F56 Resmi Dirilis: Ponsel Tipis dengan Performa Kencang dan Fitur AI Canggih

"Untuk brightness kami mendapatkan maksimal sekitar 375 nits ini terbilang cukuplah untuk penggunaan di dalam ruangan," ungkap Jagat Review melalui channel YouTube-nya.

Tablet ini ditenagai prosesor Unisoc Tiger T606 dengan fabrikasi 12nm yang didukung RAM 4GB dan storage 128GB.

Untuk fotografi, itel Pad 2 dilengkapi kamera depan 8MP f/2.2 dan kamera belakang 8MP f/2.0 dengan autofokus.

Perangkat ini menggunakan baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan pengisian daya 10 watt.

Menariknya, tablet ini mendukung konektivitas 4G dengan fitur dual SIM yang dapat digunakan bersamaan dengan microSD.

"Tablet ini juga bisa kita pakai untuk nelpon lewat operator seluler tapi karena tidak ada earpis di sini suara telepon akan keluar lewat speaker atau ya kita bisa pakai TWS atau Headset," jelas Jagat Review.

Fitur parental control melalui Google Family Link tersedia di tablet ini sehingga orang tua dapat memantau aktivitas anak saat menggunakan perangkat.

Itel Pad 2 dijual dengan harga Rp1.699.000 dan mendapat promo eksklusif Rp1.599.000 pada 25-27 Mei 2024.

Pembelian awal mendapatkan bonus headset IE P11 untuk 100 pembeli pertama serta silicon case with standing case khusus pembelian online.****