Review Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G, Tablet Premium Tahan Air dengan S Pen dan Kamera 4K
VIVA Techno – Lagi cari tablet andal untuk konten kreator Tablet flagship terjangkau dari samsung di seri Galaxy Tab S9 FE 5G jadi solusi, perangkat yang cocok untuk pengguna produktif hingga kreator konten.
Tablet ini hadir membawa kombinasi desain tangguh, performa optimal, serta fitur premium yang sulit ditemukan di kelas harganya.
Galaxy Tab S9 FE 5G sudah dibekali S Pen bawaan dengan latensi rendah yang mendukung kreativitas tanpa jeda, baik untuk menulis, menggambar, hingga membuat catatan cepat.
Menariknya, tablet dan stylus ini sudah mengantongi sertifikasi IP68, artinya tahan air dan debu fitur langka di tablet kelas menengah.
Di sisi layar, Samsung menggunakan panel PLS LCD berukuran 10,9 inci yang mendukung refresh rate 90Hz.
Visualnya tajam dan cerah, apalagi dengan dukungan fitur Vision Booster yang mampu meningkatkan kecerahan saat digunakan di luar ruangan.
Untuk performa, tablet ini mengandalkan chipset Exynos 1380, prosesor kelas menengah yang cukup tangguh untuk multitasking, produktivitas, hingga gaming ringan.