TCL C61B QLED TV Seharga 4 Jutaan Diklaim Premium, Worth It atau Cuma Jadi Kosmetik dan Gimmick?
- YouTube
C61B hadir dengan desain unibody lebih mulus, tanpa jendolan mencolok di bagian mesin belakang. Desain ini memberi kesan lebih premium dibanding Q6 yang masih menyisakan tonjolan casing di belakang.
3. Layar QLED Pro: Lebih Terang, Tapi Warna Mirip
Panel C61B menggunakan QLED Pro 4K dengan kecerahan yang naik signifikan: dari 300 nits (Q6) ke 500 nits.
Namun, secara warna, SpyderX Pro mengukur bahwa cakupan warna DCI-P3 dan sRGB keduanya sama, bahkan Q6 sedikit lebih unggul di area DCI-P3.
“Warna nggak jauh beda. Tapi brightness C61B naik sampai 50 persen, ini yang bikin kerasa bedanya,” ujarnya.
4. Performa: Lebih Kencang dan Responsif
C61B dibekali prosesor Cortex A55 5-core, RAM DDR4 3200MHz, dan internal storage 32GB. Sebagai perbandingan, Q6 hanya punya 4-core, RAM 2400MHz, dan storage 16GB.