Google TV Bisa Kontrol Rumah dengan Remote, Bikin Android TV Ketinggalan
Sementara itu, remote Google TV memiliki desain lebih minimalis namun dengan fungsi yang lebih kompleks.
Salah satu ciri khasnya adalah tombol Google Assistant yang memungkinkan pengguna mencari tayangan lewat perintah suara, serta tombol khusus untuk mengakses profil pengguna dan pengaturan rekomendasi personal.
Google TV lebih mendalam secara pengalaman pengguna. Remote-nya didesain untuk mengakses konten lintas aplikasi tanpa harus membuka satu per satu.
Dukungan Perangkat Smart Home
Remote Google TV terbaru juga terintegrasi dengan perangkat Google Home dan Nest, sehingga dapat digunakan untuk mengontrol lampu, suhu ruangan, hingga kamera pintar langsung dari layar TV.
Fitur ini tidak tersedia di sebagian besar Android TV dengan remote konvensional.