Review TCL QD Mini LED C6KS TV Canggih dengan Kualitas Suara Nendang dan Visual Tajam
VIVA Techno – TCL kembali unjuk gigi lewat produk premium mereka, TCL QD Mini LED C6KS, smart TV dengan teknologi mutakhir yang membawa pengalaman menonton ke level selanjutnya.
TCL QD Mini LED C6KS terdapat beberapa varian yang bisa kamu pilih dalam ukuran 50 55 65 dan 75 inch di sesuaikan dengan kebutuhan anda
Mengusung panel QD Mini LED beresolusi tinggi dan refresh rate hingga 144Hz, TV ini cocok untuk kamu yang menginginkan kualitas gambar maksimal, baik untuk menonton film maupun bermain game.
Salah satu fitur unggulannya adalah kemampuan menghilangkan efek halo atau kebocoran cahaya di area gelap yang sering terjadi di TV konvensional.
Berkat teknologi All-Domain Halo Control dan kontras rasio 5000:1, warna hitam terlihat lebih pekat tanpa kehilangan detail di sekitarnya ideal bagi penikmat film dengan adegan gelap.
Tak hanya soal visual, TCL C6KS juga menyuguhkan kualitas audio mumpuni. Dengan sistem suara Onkyo 2.1 Hi-Fi dan dukungan Dolby Atmos
kamu bisa menikmati dentuman bass yang kaya dan suara surround yang imersif—bahkan tanpa soundbar tambahan.