Oppo F29 Pro 5G Siap Hadir: Bocoran Spesifikasi dan Tanggal Peluncuran di India

Oppo F29 Pro
Sumber :

Untuk performa, perangkat ini akan menggunakan chipset MediaTek Dimensity 7300, yang dipadukan dengan RAM LPDDR4x dan penyimpanan internal UFS 3.1yang cepat.

Daya Tahan yang Tangguh

Oppo F29 Pro 5G juga diperkirakan memiliki baterai 6000mAh yang mendukung teknologi pengisian cepat 80W, menjanjikan pengisian daya yang sangat cepat dan ketahanan daya yang luar biasa. 

Untuk sistem operasinya, smartphone ini akan menjalankan Android 15 dengan antarmuka khas Oppo, ColorOS 15, yang menawarkan berbagai fitur dan optimasi terbaru.

Kemungkinan Rebranding dari Oppo A5 Pro

Berdasarkan bocoran spesifikasi yang ada, beberapa pihak menduga bahwa Oppo F29 Pro 5G bisa jadi merupakan versi rebranding dari Oppo A5 Pro. 

Namun, hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi mengenai hal tersebut, sehingga spekulasi ini masih harus ditunggu kepastiannya.