Vivo X200 Ultra: Smartphone Flagship dengan Kamera 200 MP dan Teknologi Terkini
Vivo X200 Ultra akan menjadi flagship dengan sistem kamera yang sangat mengesankan. Ponsel ini dilaporkan akan dibekali dengan kamera telefoto periskop 200 MP dengan Zeiss T* Lens Coating, serta kamera utama 50 MP yang mendukung perekaman video 8K pada 30 fps dan 4K pada 120 fps.
Selain itu, Vivo X200 Ultra akan memiliki tiga kamera belakang: kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 50 MP, dan kamera telefoto 200 MP.
Kamera utama juga akan dilengkapi dengan aperture besar dan teknologi stabilisasi gambar optik (OIS), yang akan meningkatkan kualitas foto dan video, terutama dalam kondisi pencahayaan rendah.
Menariknya, seluruh kamera pada Vivo X200 Ultra kabarnya mampu merekam video 4K pada 120 fps, berkat chip pencitraan generasi baru yang digunakan oleh Vivo.
Desain dan Pembaruan Modul Kamera
Modul kamera pada Vivo X200 Ultra mengalami perubahan desain, yang diharapkan akan tampil lebih baik dibandingkan dengan pendahulunya, Vivo X100 Ultra.
Pendahulunya, Vivo X100 Ultra, dirilis pada Mei 2024, dan jika mengikuti siklus peluncuran yang sama, Vivo X200 Ultra diperkirakan akan hadir pada kuartal kedua 2025.