5 Aplikasi Edit Foto Offline Terbaik 2025 Bikin Foto Makin Aesthetic

5 Aplikasi Edit Foto Offline Terbaik 2025
5 Aplikasi Edit Foto Offline Terbaik 2025
Sumber :
  • Website VSCO

VIVATechno – Mengedit foto menjadi kebutuhan bagi banyak pengguna smartphone saat ini, terutama untuk memperindah tampilan foto yang akan dibagikan di media sosial.

Namun, tidak semua orang memiliki akses internet yang stabil atau ingin menghemat kuota.

Berikut ini 5 rekomendasi aplikasi edit foto offline terbaik untuk Android yang sedang tren di tahun 2025 dan dapat Anda coba.

PicsArt

PicsArt merupakan aplikasi yang memiliki banyak pengguna. Aplikasi ini menyediakan berbagai fasilitas pengeditan foto seperti penyesuaian pencahayaan, koreksi warna, pemberian efek stiker dan teks.

"Aplikasi ini akan berfungsi optimal bahkan tanpa koneksi internet dan juga merupakan aplikasi pengeditan foto offline yang populer," menurut kanal YouTube DUNIA APLIKASI.

PicsArt dapat diunduh secara gratis di Google Play Store, meskipun terdapat beberapa fitur premium yang memerlukan biaya tambahan.

Collage Maker Pro

Collage Maker Pro adalah aplikasi pengeditan foto yang dapat digunakan tanpa harus terhubung ke internet.

Aplikasi ini memudahkan pengguna yang ingin mengedit foto dengan menambahkan stiker, teks, mengubah latar belakang, dan sebagainya.

Keunggulan Collage Maker Pro, selain dapat digunakan secara offline, juga memiliki ukuran instalasi yang cenderung kecil sehingga tidak membebani perangkat pengguna.

Pengguna juga dapat mengedit beberapa foto menjadi satu grid.

Collage Maker Pro tersedia gratis di Play Store, dengan beberapa fitur tambahan yang dapat dibeli.

Photo Lab Picture Editor FX

Photo Lab Picture Editor FX tersedia untuk perangkat Android dan dapat dioperasikan secara offline. Pengguna dapat mengedit foto dengan menyesuaikan pencahayaan, memberikan filter, memasang stiker, memasang bingkai, dan lainnya.

Aplikasi ini memiliki lebih dari 600 efek yang dapat digunakan secara gratis, meskipun beberapa fitur premium memerlukan pembayaran sekitar Rp30.000 hingga Rp50.000.

Adobe Photoshop Express

Photoshop Express ditujukan untuk pengguna yang hanya akan mengedit foto dengan cepat dan bukan untuk tujuan profesional.

Aplikasi ini menyediakan alat dasar untuk mengedit foto seperti pengaturan sentuhan lembut, pencahayaan, dan sketsa.

"Aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk melakukan koreksi pada foto hanya dengan satu klik," kata DUNIA APLIKASI.

Meskipun gratis, terdapat paket premium Adobe Photoshop Express dengan harga sekitar Rp75.000 untuk membuka seluruh fitur.

VSCO

VSCO menyediakan banyak filter gratis yang dapat digunakan untuk mempercantik foto Anda dan juga memungkinkan pembelian dalam aplikasi jika Anda menginginkan lebih banyak filter.

Pengguna dapat menyesuaikan eksposur foto sehingga foto mendapatkan efek yang lebih menonjol.

Aplikasi ini banyak digunakan oleh pengguna Instagram karena dengan aplikasi ini, foto yang akan diunggah akan terlihat lebih menarik dan lebih estetik.

VSCO dapat diunduh gratis, namun langganan VSCO X yang menawarkan akses ke semua filter dan alat editing premium dibanderol sekitar Rp150.000 per tahun.****