Google Akhirnya Tinggalkan Otentikasi SMS Demi Keamanan Pengguna Gmail
Rabu, 26 Februari 2025 - 18:44 WIB
Sumber :
- id.pinterest.com
VIVATechno – Gmail akan segera mengalami perubahan signifikan dalam sistem otentikasinya.
Selama ini, otentikasi Gmail dilakukan melalui pesan SMS yang berisi kode keamanan 6 digit untuk masuk ke akun.
Namun, proses ini dinilai masih kurang aman dan rentan terhadap penyalahgunaan.
Seiring peralihan dari password ke passkey, industri teknologi juga beralih ke pendekatan biometrik untuk otentikasi login yang lebih terjamin.
Kelemahan Sistem Otentikasi SMS
Juru bicara Gmail, Ross Richendrfer, mengatakan bahwa perusahaan ingin beralih dari otentikasi SMS.
"Kami ingin beralih dari otentikasi pesan SMS," ujarnya seperti dikutip dari Forbes, Selasa (25/2/2025).