Mencoba Honda CRV Hybrid Setara Civic Type R Dengan Bagasi Luas
- id.pinterest.com
VIVATechno – Performa berkendara Honda CR-V Hybrid terbaru menunjukkan peningkatan signifikan dibandingkan generasi sebelumnya.
Model SUV premium ini menawarkan pengalaman berkendara yang mirip dengan Honda Civic Type R, namun dengan kenyamanan yang lebih baik.
Suspensi CR-V Hybrid memberikan sensasi berkendara yang menyenangkan tanpa mengorbankan kenyamanan.
Chassis yang lebih kaku membuat mobil lebih stabil dan responsif saat bermanuver. Setir memberikan feedback yang presisi, mirip dengan yang ditemukan pada Civic terbaru.
"Kalau kalian senang mengemudi naik mobil ini gua Yakin lu bisa tersenyum lah ya karena sasis terbarunya ini itu bagus sekali ya dibandingkan dengan yang lama yang ini lebih Fun to drive," demikian kutipan dari kanal youtube Ridwan Hanif.