Rekomendasi 7 Motor Matic Paling Irit BBM Cocok untuk Kuliah, Capai 52Km Per Liter

- id.pinterest.com
VIVATechno – Dalam kondisi kenaikan harga BBM saat ini, memiliki kendaraan hemat bahan bakar menjadi solusi tepat untuk menekan pengeluaran sehari-hari.
Berikut daftar motor matic terbaru yang terbukti paling irit BBM di pasaran.
Honda Beat
Honda Beat membuktikan diri sebagai motor matic paling laris di Indonesia.
"Motor ini juga dikenal dengan iritnya, harga yang terjangkau dan desain sampingnya yang juga ramping," ungkap Sandro Jojo dalam kanal YouTube-nya.
Dengan harga Rp18 jutaan (OTR Jakarta), Beat menawarkan konsumsi BBM hingga 52,5 km/l.
Yamaha Fino 125
Yamaha Fino 125 hadir dengan teknologi Blue Core yang mengoptimalkan efisiensi bahan bakar.
Motor ini mampu mencapai daya maksimum 9,52 HP pada 8000 RPM dengan konsumsi BBM mencapai 50 km/l.
All New Honda Scoopy

All New Honda Scoopy
- id.pinterest.com
Scoopy tampil dengan desain retro modern yang stylish.
Motor ini menawarkan bagasi lebih luas dibanding Beat dan mampu menempuh jarak 195 km dengan tangki penuh.
Yamaha Fazio
Keluaran terbaru 2022 ini mengadopsi sistem hybrid dengan tangki 5,1 liter.
Fazio dapat menempuh 50,1 km/l atau sekitar 250 km dalam sekali pengisian penuh.
Honda Vario
Vario 125 tetap mengandalkan mesin ESP Honda dengan konsumsi BBM 45 km/l.
Dengan kapasitas tangki 5,5 liter, motor ini mampu menempuh 220 km sekali isi.
Yamaha Gear 125
"Bisa kamu ajak nanjak dan tenaganya cukup mantap," jelas Sandro Jojo.
Gear 125 mencatat konsumsi BBM 47 km/l dengan kapasitas tangki 4 liter.
Honda Genio
Genio hadir dengan ban gambot ring 12 dan teknologi ESP.
Motor ini mencatat konsumsi BBM 52,5 km/l dengan jarak tempuh hingga 210 km per pengisian.****