Xiaomi Smart Band 9 Hadir dengan Layar Lebih Terang dan Baterai Lebih Awet untuk Pengalaman Lebih Baik!
Selasa, 13 Mei 2025 - 22:36 WIB

Sumber :
- mi.co.id
VIVATechno – Xiaomi menghadirkan gelang pintar dengan meluncurkan Smart Band 9.
Penerus Smart Band 8 ini hadir dengan sejumlah peningkatan penting yang membuat pengalaman pengguna menjadi jauh lebih memuaskan.
Layar Lebih Jernih, Bentuk Lebih Ringkas
Xiaomi Smart Band 9 tetap mempertahankan desain ramping yang menjadi ciri khas serinya.
Namun, layarnya kini jauh lebih terang. Layar sentuh AMOLED 1,62 inci memiliki tingkat kecerahan puncak 1200 nits, dua kali lipat dari Smart Band 8.
Ini memastikan tampilan tetap jelas meski di bawah sinar matahari langsung. Selain itu, desainnya terasa lebih ringkas dan ringan, hanya 15,8 gram tanpa tali, sehingga sangat nyaman dipakai sepanjang hari.
Lebih Banyak Pilihan Gaya