5 Rekomendasi Smartphone Redmi Harga 1 Jutaan Terbaik 2025

Redmi 12
Redmi 12
Sumber :
  • id.pinterest.com

VIVATeknologiIndustri smartphone terus berkembang dengan persaingan yang semakin ketat. Xiaomi, Redmi, dan Poco hadir sebagai pilihan menarik bagi konsumen yang menginginkan performa tinggi dengan harga terjangkau.

Ketiga brand yang berada di bawah naungan induk perusahaan yang sama ini telah membuktikan eksistensinya di pasar smartphone Indonesia.

Xiaomi dikenal dengan inovasinya yang tak henti, Redmi dengan daya tahan baterai yang mumpuni, sementara Poco identik dengan performa kencang di kelasnya.

Bagi Anda yang sedang mencari smartphone baru dengan performa tinggi namun budget terbatas, kanal YouTube Situs Gadget merekomendasikan beberapa pilihan berikut.

1. Redmi 12

Redmi 12 hadir sebagai smartphone kelas entry level dengan performa yang mengejutkan. Mengandalkan chipset MediaTek Helio G88 dengan fabrikasi 12 nanometer, perangkat ini dilengkapi RAM 8GB plus 8GB Extended RAM.

Layar Redmi 12 menggunakan panel IPS LCD berukuran 6,79 inci dengan refresh rate 90Hz dan kecerahan 550 nits. Konfigurasi kameranya terdiri dari triple kamera belakang 50MP+8MP+2MP dan kamera selfie 8MP.

"Meski hadir sebagai smartphone kelas entry dengan harga murah, bukan berarti Smartphone ini tidak memiliki performa yang tangguh," ujar Refani dari situs GadgetArs.

Redmi 12 dibekali baterai 5000mAh dengan dukungan fast charging 18W. Fitur tambahan meliputi NFC, jack audio 3,5mm, dan speaker mono. Harganya mulai Rp1,7 jutaan.

2. Redmi 13

Redmi 13 menawarkan keunggulan di sektor layar dengan panel IPS LCD 6,79 inci resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz. Dapur pacunya diperkuat prosesor MediaTek Helio G91 Ultra fabrikasi 12 nanometer.

Smartphone ini hadir dengan RAM 8GB+8GB Extended RAM serta pilihan penyimpanan 128GB atau 256GB. Konfigurasi kameranya terdiri dari kamera utama 108MP, makro 2MP, dan kamera depan 13MP.

Baterai Redmi 13 berkapasitas 5030mAh dengan dukungan fast charging 33W. Fitur pendukung meliputi NFC, jack audio, fingerprint samping, dan port USB Type-C.

"Smartphone ini bisa diandalkan untuk keperluan sehari-hari berkat prosesor MediaTek Helio G91 Ultra fabrikasi 12 nanometer," kata Refani menjelaskan keunggulan Redmi 13.

Harga Redmi 13 varian 8/128GB mulai Rp1,7 jutaan, sementara varian 8/256GB dibanderol Rp1,9 jutaan.

3. Redmi 14C

Redmi 14C mengandalkan chipset MediaTek Helio G81 Ultra dengan pilihan RAM 6GB/128GB atau 8GB/256GB plus Extended RAM hingga 16GB. Layarnya menggunakan panel IPS LCD 6,88 inci resolusi HD+ dengan refresh rate 120Hz.

Kamera utama Redmi 14C beresolusi 50MP, didukung lensa depth 2MP dan auxiliary lens. Smartphone ini dibekali baterai jumbo 5160mAh dengan fast charging 18W.

Fitur tambahan meliputi sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power, jack audio, USB Type-C, dan NFC. Harga Redmi 14C mulai Rp1,3 jutaan untuk varian 6/128GB dan Rp1,5 jutaan untuk varian 8/256GB.

4. Redmi 13C

Redmi 13C hadir dengan chipset MediaTek Helio G85 fabrikasi 12nm. Tersedia dalam dua varian: 6GB/128GB+6GB Extended RAM dan 8GB/256GB+8GB Extended RAM.

Smartphone ini menggunakan layar IPS 6,74 inci resolusi HD+ dengan refresh rate 90Hz. Konfigurasi kameranya terdiri dari kamera utama 50MP, makro 2MP, dan lensa 0,8MP.

"Layarnya menggunakan panel IPS 6,74 inch beresolusi HD+ refresh rate 90Hz yang siap membuatmu menonton dan rolling media sosial jadi super nyaman," kata Refani.

Baterai Redmi 13C berkapasitas 5000mAh dengan dukungan fast charging 18W. Fitur pendukung meliputi pemindai sidik jari samping, port USB Type-C, jack audio 3,5mm, dan Face Unlock.

Harga Redmi 13C mulai Rp1,4 jutaan untuk varian 6/128GB dan Rp1,7 jutaan untuk varian 8/256GB.

5. Redmi Note 10 5G

Redmi Note 10 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 700 fabrikasi 7nm dengan RAM 8GB dan penyimpanan 128GB. Smartphone ini meraih skor AnTuTu sekitar 359.000 poin.

Layarnya menggunakan panel IPS LCD 6,5 inci resolusi Full HD+ dengan refresh rate 90Hz. Konfigurasi kameranya terdiri dari kamera utama 48MP, makro 2MP, dan depth 2MP, serta kamera depan 8MP.

Baterai Redmi Note 10 5G berkapasitas 5000mAh dengan dukungan fast charging 18W. Fitur tambahan meliputi NFC, jack audio, speaker stereo, dan USB Type-C. Harganya mulai Rp1,7 jutaan.****