GTX 1050 Ti Inno3D, VGA Hemat Daya Berperforma Tinggi untuk PC Anda

- id.pinterest.com
Dalam pengujian, GTX 1050 Ti Inno3D hanya mengkonsumsi daya maksimal 83 watt, dengan rata-rata 51 watt saat beroperasi dan 43 watt saat idle.
Ini menjadikan VGA hemat daya ini pilihan tepat untuk mereka yang memperhatikan konsumsi listrik atau memiliki power supply dengan kapasitas terbatas.
Sistem Pendingin yang Optimal
Salah satu keunggulan lain dari VGA hemat daya GTX 1050 Ti Inno3D adalah sistem pendinginnya yang sangat efektif.
Dengan dual fan, kartu grafis ini mampu menjaga suhu tetap rendah bahkan dalam kondisi beban kerja maksimal.
"Overall kartu grafis ini bisa mengoperir proses pendinginnya dengan baik karena GPOV fan juga berputar hanya di gap 20 ke 26% full loot. Jadi hanya ada gap 6% aja," kata reviewer Odyberry.
Dalam pengujian, suhu tertinggi yang tercatat hanya 64,8 derajat Celcius, sebuah angka yang sangat baik untuk kartu grafis yang bekerja dalam beban penuh.