Asus TUF Gaming A14 Bisa Super Kencang, Berikut Fitur dan Harganya

Asus TUF Gaming A14
Sumber :
  • Pinterest

Laptop ini memiliki kemampuan AI yang mumpuni. "Pas saya coba di Amuse AI, ini image generator yang bisa dipake offline. Satu gambar, cuma butuh waktu sekitar 2-3 detik aja," seperti disebutkan dalam ulasan Channel Youtube Gadgetin.

Meski memiliki spesifikasi tinggi, laptop tetap mempertahankan aspek portabilitas. Ketebalan kurang dari 2 cm dan bobot 1,46 kg menjadikannya mudah dibawa. Baterai 73Wh mampu bertahan hingga 6 jam untuk penggunaan ringan.

Sistem pendingin laptop dirancang untuk menjaga performa tetap stabil. Panel belakang yang terbuka membantu aliran udara. Performa gaming tetap konsisten saat menjalankan game AAA dengan setting tinggi.

Beberapa komponen memang tidak semewah ROG, seperti layar IPS dan keyboard dengan backlit satu warna. Namun hal ini tidak mengurangi nilai keseluruhan laptop sebagai perangkat gaming performa tinggi. *