RoG Ally Handheld PC Gaming Hadirkan Pengalaman Bermain Game Maksimal Kapanpun dan Dimanapun

RoG Ally Handheld PC Gaming
RoG Ally Handheld PC Gaming
Sumber :
  • id.pinterest.com

"Biasanya, kalau kita mikir PC gaming, yang kebayang itu tower segede gini. Atau kalau mau lebih kecil ada laptop gaming. Mau lebih kecil lagi, ada tablet gaming, Waktu itu kita juga pernah bahas, tapi semuanya kalah portable sama PC gaming handheld ini," ungkap David dari kanal YouTube GadgetIn.

Desain Ergonomis Untuk Kenyamanan Bermain

RoG Ally Handheld PC

RoG Ally Handheld PC

Photo :
  • id.pinterest.com

Dari segi desain, ROG Ally didesain dengan mempertimbangkan aspek ergonomis untuk kenyamanan saat bermain dalam waktu lama.

Perangkat ini memiliki bobot sekitar 600 gram dan dilengkapi tekstur serta lekukan pada bagian belakang untuk genggaman yang lebih nyaman.

Sistem kontrol pada ROG Ally mengadopsi layout controller Xbox dengan analog, D-pad, dan tombol ABXY pada sisi kanan dan kiri.

Terdapat pula tombol tambahan seperti View Button, Menu Button, Command Center, dan Armory Crate untuk memudahkan navigasi saat bermain.