HP Elitebook 845 G7 Bekas Ini Lebih Unggul dari ThinkPad T14s AMD
Senin, 10 Februari 2025 - 19:37 WIB

Sumber :
- id.pinterest.com
VIVATechno – Laptop bisnis bekas dengan prosesor AMD Ryzen 5 4650U ini menawarkan upgrade dan modifikasi yang lebih fleksibel dibanding kompetitor sekelasnya.
Harganya bekasnya hanya Rp4,5 juta menjadikannya pilihan menarik bagi pencari laptop premium dengan budget terbatas.
Desain dan Daya Tahan
HP Elitebook 845 G7 hadir dengan desain bisnis yang clean dengan dimensi 32 x 21 cm dan ketebalan 1,9 cm.
Bobot laptop mencapai 1,4-1,5 kg, tergolong berat untuk kategori ultrabook.
Meski demikian, laptop ini memiliki engsel yang memungkinkan membuka layar dengan satu tangan.