Tablet Gaming Infinix Xpad Tawarkan Performa Mumpuni di Harga Terjangkau

Infinix Xpad
Infinix Xpad
Sumber :
  • id.pinterest.com

VIVATechno – Infinix meluncurkan tablet gaming terjangkau Infinix Xpad dengan spesifikasi mumpuni yang menyasar segmen entry-level, dilengkapi prosesor MediaTek Helio G99 dan RAM hingga 8GB.

Tablet gaming terjangkau Infinix Xpad kini hadir dengan dua varian yang bisa dipilih sesuai kebutuhan pengguna.

Varian pertama adalah WiFi-only yang dilengkapi RAM 4GB dan penyimpanan 256GB dengan harga Rp1,7 juta.

Varian kedua adalah LTE yang memiliki RAM 8GB dan penyimpanan 256GB dengan harga Rp2,5 juta.

Infinix Xpad

Infinix Xpad

Photo :
  • id.pinterest.com

"Dengan selisih yang enggak nyampai Rp500.000 dapat RAM 8 gig ada kartu sim-nya, tentu kalian kalau punya uang lebih mendingan ambil varian 4G LTE," ujar reviewer Alistudio Gadget.

Tablet ini menggunakan layar IPS LCD berukuran 11 inci dengan refresh rate 90Hz yang memberikan pengalaman visual maksimal.