7 Tablet Terbaik untuk Kerja di 2025, Cocok untuk Produktivitas Harian
Jumat, 27 Juni 2025 - 19:08 WIB

Sumber :
- Pexels
VIVATechno – Tablet kini bukan sekadar perangkat hiburan. Dengan desain ringkas dan performa mumpuni, tablet menjadi alternatif laptop untuk menunjang pekerjaan, kuliah, hingga bisnis ringan.
Dalam video terbarunya, kanal YouTube Denzho Pro membagikan 7 tablet terbaik 2025 yang cocok untuk kerja.
Mulai dari fitur stylus, keyboard, hingga kemampuan multitasking kelas atas, semuanya bisa didapatkan tanpa menguras dompet. Berikut rangkumannya:
1. Advan Tab VX Lite – Ringan, Terjangkau, Lengkap
- Layar 10,4 inci WUXGA+, RAM 6 GB, memori 128 GB, dan baterai 6.000 mAh.
- Sudah mendukung 4G dual SIM, speaker stereo, serta Android 13.
- Harga: Rp1,9 jutaan.