Bingung Pilih iPad? Ini 7 Rekomendasi iPad yang Masih Worth It di 2025

iPad Ilustration
iPad Ilustration
Sumber :
  • Pexels

VIVATechno – Meski tiap tahun Apple merilis produk baru, tak semua iPad lama kehilangan pesonanya. Di 2025, beberapa iPad rilisan tahun-tahun sebelumnya justru makin dicari karena performanya tetap unggul dengan harga yang kini lebih terjangkau.

 

DenzhoPro melalui kanal YouTube-nya merangkum enam iPad yang masih sangat layak dibeli tahun ini. Simak daftar dan keunggulannya berikut ini.

 

1. iPad Air 4 (2020) – Mulai Rp9,2 Juta

Menggunakan chip A14 Bionic, iPad Air 4 menawarkan performa CPU 40 persen lebih tinggi dari generasi sebelumnya.

Layarnya 10,9 inci beresolusi 2360x1640 pixel, mendukung Apple Pencil Gen 2 dan Magic Keyboard. Kamera belakang 12 MP mampu merekam hingga 4K 60 FPS.