Polytron EQLED TV 100 Inci, Layar Raksasa, Gambar Memukau, Pengalaman Sinematik di Rumah
Selasa, 11 Maret 2025 - 17:03 WIB

Sumber :
- Berbagai Sumber
VIVATechno – Polytron kembali menggebrak pasar televisi Indonesia dengan meluncurkan TV 100 inci terbarunya.
Dilengkapi teknologi EQLED, TV ini siap memberikan pengalaman menonton yang luar biasa di rumah Anda.
Kualitas Gambar yang Menakjubkan
Salah satu keunggulan utama dari Polytron EQLED TV 100 inci adalah kemampuannya menampilkan 1,07 miliar warna.
Teknologi Quantum Dot yang disematkan mampu meningkatkan ketajaman, kecerahan, dan detail gambar secara signifikan. Nikmati visual yang hidup dan realistis di setiap adegan.
Prosesor Cerdas untuk Optimalisasi Gambar dan Suara
Ditenagai oleh QLE AI Processor, TV ini secara cerdas mengoptimalkan kualitas gambar dan suara dari berbagai sumber konten.